Contoh laporan hasil wawancara
LAPORAN HASIL WAWANCARA
Tanggal :11 Februari 2012
Jam : 12.46 – 12.58
Tempat : Perpustakaan SMA N 1 Wonosari
Topik : Kesadaran Pembaca di SMA 1 Wonosari
Narasumber : Ibu Woro Suryaningsih
I. Pokok – Pokok Informasi Wawancara
1. Seperti apa kesadaran membaca siswa SMA N 1 Wonosari saat ini?
- Sebenarnya, minat baca siswa SMA 1 wonosari tinggi.Ini dikarenakan karena banyak tugas yang diberikan oleh bapak/ibu guru sedangkan buku referensi mereka tidak hanya buku yang mereka miliki.Sehingga mereka biasanya membaca buku disini saat waktu luang.
2. Seberapa seringkah siswa SMA 1 Wonosari mengunjungi perpustakaan?
- Setiap saat, ketika siswa memiliki waktu luang mereka mengunjungi perpustakaan.Biasanya waktu jam kosong dan ada tugas yang harus segera dikumpulkan.
3. Jenis buku apa yang banyak di minati oleh siswa SMA 1 Wonosari?
- Kecenderungan para siswa lebih meminati majalah, namun buku pelajaran,kamus, maupun buku-buku yang lain juga sering dibaca.
4. Kapan biasanya perpustakaan ini ramai di kunjungi?
- Perpustakaan biasanya ramai dikunjungi saat jam – jam istirahat, jam pelajaran kosong maupun pada jam pelajaran di perpustakaan.
5. Apakah ruang baca sering digunakan?
- Sering, jika membaca di ruang baca tidak boleh ribut.
6. Langkah apakah yang dilakukan pihak perpustakaan untuk meminimalisir jumlah siswa yang malas membaca?
dengan cara :
- menambah koleksi buku di perpustakaan
- meningkatkan fasilitas di perpustakaan
- suasana di buat tenang dan nyaman
- menambahkan televisi agar lebih menarik.
7. Bagaimana prosedur meminjam buku di perpustakaan ini?
- Prosedurnya setiap anak otomatis dibutkan kartu oleh sekolah. Kartu tersebut harus ditempeli foto terlebih dahulu baru bisa digunakan. Jika lupa membawa kartu sat mengembalikan buku, harus menyebutkan nomor induk.
8. Apakah pernah siswa meminjam buku tanpa izin?
- Ada beberapa buku pelajaran di perpustakaan yang di bawa keluar tanpa izin
9. Apa sanksi yang di berikan jika ada buku yang dipinjam siswa hilang?
- Pada dasarnya tergantunng yang punya, jika ada yang hilang yang bertanggung jawab yang punya kartu. Jadi sebaiknya jika meminjam buku menggunakan kartu kita sendiri. Jjika menghilangkan buku, sanksinya mengganti buku tersebut
10. Berapakah jumlah maksimal buku yang yang boleh di pinjam ?
- Sekali meminjam buku maksimal meminjam dua buku.
11. Berapa jangka waktu maksimal meminjam buku ?
- meminjam buku maksimal 1 minggu
12. Sanksi apa yang diberikan apabila terlambat mengembalikan buku ?
- jika terlambat mengembalikan buku , di denda 100 rupiah perhari
13. kesalahan apa yang sering di lakukan oleh siswa ?
- Jika membaca di perpustakaan, sering ramai atau ribut sendiri, ada juga yang usil seperti merobek buku, jika ada tugas mengenai koran, korannya di gunting, tidak mengembalikan buku pada tempatnya atau tempat semula, sering membawa makanan ke dalam perpustakaan, terlambat mengembalikan buku,dan lain-lain.
14. Bagaimana cara menciptakan suasana kondusif bagi pembaca ?
- Dengan memasang AC, agar betah di perpustakaan, mengusahakan suasana yang tenang agar nyaman dalam membaca
15. Dari pihak sekolah , apakah ada anggaran khusus untuk menambah kolekso buku di perpustakaan ?
- Belum ada anggaran khusus dari sekolah untuk menambah koleksi buku. Namun biasanya mendapat tambahan buku dari hadiah dari instansi atau penerbit, KKN PPL dan dari perseorangan. Biasanya dana diambil dari APBN
16. Apakah tujuan siswa mengunjungi perpustakaan?
- Biasanya tujuan siswa untuk meminjam buku untuk mengerjakan tugas, dan sebagainya
II. Hasil Wawancara
Minat Baca siswa SMA 1 Wonosari sudah tinggi, namun perlu ditingkatkan lagi. Para siswa mengunjungi perpustakaan tidak hanya pada saat ada tugas saja namun juga pada saat istirahat, ataupun ada jam kosong atau waktu luang. Tujuan siswa ke perpustakaan pun bermacam-macam, ada yang hanya ingin membaca majalah, mengerjakan tugas dan lain-lain. Pada saat ke perpustakaan, siswa lebih cenderung membaca majalah, namun tak sedikit yang juga membaca atau meminjam buku pelajaran, novel dan kamus serta buku lainnya yang terdapat di perpustakaan. Jika membaca di ruang baca, siswa tidak boleh ribut, agar tidak mengganggu siswa yang lain. Jika akan meminjam buku, siswa harus memiliki kartu anggota perpustakaan. Kartu tersebut secara otomatis dibuat oleh pihak sekolah. Jika ada siswa yang pada saat mengembalikan buku tidak membawa kartu perpustakaan, harus menyebutkan nomor induknya. Namun dalam perpustakaan, siswa juga sering melakukan pelanggaran seperti membawa makanan ke ruang baca, ribut, merobek atau menggunting buku atau koran, membawa buku perpustakaan keluar tanpa izin, terlambat mengembalikan buku, dan sebagainya. Siswa sekali meminjam di perbolehkan meminjam dua buku dengan jangka waktu seminggu. Jika terlambat mengembalikan buku didenda Rp 100 perhari. Jika ada siswa yang menghilangkan buku yang dipinjam, maka akan diberi sanksi untuk mengganti buku tersebut. Untuk meningkatkan minat baca siswa, sekolah menambah koleksi buku perpustakaan. Koleksi bertambah dengan membeli buku, ataupun hadiah dari instansi atau perseorangan. Selain dengan menambah koleksi buku, sekolah juga menambah fasilitas dan kenyamanan di perpustakaan.
Komentar
Posting Komentar